SUMEKS.CO - Opposite Indonesia, Rivan Nurmulki tampaknya tetap menunjukkan tajinya di pentas tertinggi voli Indonesia, PLN Mobile Proliga 2024.
Rivan Nurmulki sukses memuncaki klasemen sementara top skor PLN Mobile Proliga 2024 di pekan pertama
Rivan Nurmulki--dok:Sumeks.co
Ia sukses mencatatkan dirinya dengan torehan 34 poin, selisih satu poin dari pemain Palembang Bank Sumsel Babel, Sigit Ardian.
Sigit Ardian mencetak 33 poin dari dua pertandingan Palembang Bank Sumsel Babel saat menghadapi Jakarta Bhayangkara Presisi dan Jakarta LavAni Allo Bank Electric.
BACA JUGA:Mengejutkan, Palembang Bank Sumsel Babel Permalukan Runner-up Proliga 2023, Sigit: Kuncinya Ini
Hanya saja torehan skor dari Sigit Ardian masih kalah tipis dari Rivan Nurmulki.
Diketahui Rivan Nurmulki menjadi andalan utama timnya, yakni Jakarta STIN BIN meski baru bergabung untuk PLN Mobile Proliga 2024.
Atlet berusia 28 tahun itu berhasil membantu timnya dua kali memetik kemenangan saat menghadapi Kudus Sukun Badak dan Jakarta Pertamina Pertamax.
Pada dua laga itu pula, pemain yang pernah berkiprah di Liga Jepang tersebut selalu menyumbang poin terbanyak bagi Jakarta STIN BIN.
Terbaru, Rivan mencetak 15 poin ketika STIN BIN menghadapi Jakarta Pertamina Pertamax di GOR Amongrogo, Minggu 28 April 2024.
Rivan Nurmulki membukukan 12 attack poin dan 3 block point untuk membawa STIN BIN menang dalam tiga set langsung.