Pada bulan Ramadan tahun ini, XL Axiata Peduli menyalurkan donasi sembako ke 60 titik di seluruh Indonesia, termasuk 13 kota/kabupaten di Sumatera.
Berikut adalah daftar kota/kabupaten di Sumatera yang menerima donasi:
- Aceh: Banda Aceh
- Sumatera Utara: Medan, Langkat, Deli Serdang, Pematangsiantar, Batam
- Riau: Pekanbaru
- Sumatera Barat: Padang
- Jambi: Jambi
- Bengkulu: Bengkulu
- Sumatera Selatan: Palembang
- Bangka Belitung: Pangkalpinang
- Lampung: Bandar Lampung
Penyaluran paket sembako di bulan Ramadan merupakan bagian dari upaya silaturahmi yang terus dijalin oleh XL Axiata dengan masyarakat di berbagai daerah. Selain membantu masyarakat prasejahtera.
BACA JUGA:Lagi Galau? Obati Hati dengan 5 Amalan Ini, Sangat Dianjutkan Dibaca di Bulan Ramadhan
BACA JUGA:Mengenal Tanaman Hias Daun Scindapsus, Cocok Digantung atau Tempel Di Dinding
Di samping donasi yang diberikan oleh perusahaan, program XL Axiata Baik menjadi wadah bagi karyawan untuk menunjukkan kepedulian terhadap sesama.
Bekerja sama dengan Majelis Taqlim XL Axiata (MTXL), karyawan secara sukarela menyalurkan paket donasi sembako kepada 15 Yayasan/Pesantren/Perguruan Islam di berbagai daerah di Indonesia.
Selain itu, penyaluran donasi sembako kepada Panti Asuhan Sahabat Yatim oleh karyawan XL Axiata West Region merupakan wujud rasa syukur atas pencapaian perusahaan di tahun 2023.
Program ini menunjukkan kepedulian karyawan terhadap sesama dan komitmen XL Axiata untuk berbagi kebahagiaan dengan masyarakat di sekitar.
BACA JUGA:Kisah Syaikh Al-Farazdaq, Ulama yang Lidahnya Dipotong Karena Selalu Memuji Rasulullah SAW
BACA JUGA:Sempat Hilang, Kate Middleton Umumkan Idap Kanker, Begini Kondisi Terbarunya
Group Head XL Axiata West Region, Desy Sari Dewi, secara langsung menyerahkan donasi sembako kepada Panti Asuhan Sahabat Yatim di Medan. Donasi diterima oleh Staff Layanan Asrama Panti Asuhan Sahabat Yatim, Nazly Dayanti, dan disaksikan oleh anak-anak yatim/piatu yang tinggal di panti asuhan, Jumat 22 Maret 2024.
"Kami ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang telah mendukung XL Axiata West Region dalam menjalankan aktivitas selama tahun 2023," ujarnya.
Banyak tantangan dan perjuangan yang telah kita lewati bersama selama tahun 2023.
Namun, berkat kerja keras dan dedikasi dari seluruh pihak, termasuk karyawan, pelanggan, mitra bisnis, pemerintah, dan media, XL Axiata West Region berhasil mencapai berbagai pencapaian yang diharapkan.
BACA JUGA:Ratusan Warga Pulau Bawean Tidur di Luar Rumah, Antisipasi Gempa Susulan