Raih Piala Adipura, Bupati Enos Naikkan Gaji Pasukan Oranye dan Umroh Gratis

Selasa 19-03-2024,12:04 WIB
Reporter : Rahmat
Editor : Rahmat

Dimana OKU Timur menjadi kabupaten termuda dari 4 Kabupaten tersebut peraih Piala Adipura penilai 2023 itu. "Kita patut bangga dan wajib mempertahankannya," tegas Bupati Enos, sapaan Ir H Lanosin MT. 

Menurut Bupati, Piala Adipura ini bukan hanya untuk pemerintah Kabupaten OKU Timur namun untuk seluruh masyarakat khususnya para PHL (pegawai harian lepas) atau pasukan oranye. 

BACA JUGA:Ini Tekad Trifecta Bintang Sepak Bola Belanda yang Resmi Berkostum Garuda, Siap Lawan Vietnam?

BACA JUGA:5 Rekomendasi Hand Cream yang Cocok Untuk Kulit Kering, Tangan Auto Halus dan Tetap Lembab Sepanjang Hari

"Adipura ini kita peroleh bukan karena adanya perintah atau nasihat kepada masyarakat untuk menciptakan lingkungan dan membiasakan pola hidup bersih dan sehat, namun karena semua itu sudah terbiasa dilakukan".

Dalam kesempatan itu, Bupati Enos bersama jajaran pejabat Pemkab OKU Timur memberikan hadiah khusus bagi para pasukan oranye. 

Ada empat yang diberikan. Yaitu dengan baju seragam baru, menaikkan gaji petugas kebersihan, serta akan memberikan tunjangan hari raya, serta ada 3 orang yang mendapatkan hadiah umroh.

"Sebagai ucapan terima kasih dan penghargaan bagi para petugas kebersihan maka kami telah memutuskan untuk memberikan hadiah, yang pertama baju seragam baru, yang kedua kenaikan gaji akan kami usulkan untuk Tahun 2025, ketiga THR Insya Allah H-7 lebaran dan hadiah umroh gratis kepada 3 orang petugas kebersihan", pungkasnya.

Kategori :