Interiornya tampil lebih futuristik
Bocoran informasi mengenai Honda Amaze 2024 menyebutkan bahwa interiornya akan tampil lebih futuristik dan mewah dibandingkan dengan generasi sebelumnya.
Desain interior Honda Amaze 2024 generasi ketiga memang dihadirkan dengan tata letak yang lebih segar dibandingkan dengan generasi sebelumnya.
BACA JUGA:Mobil Sedan Idaman Kelas Atas, Jaguar XE 2024 Usung Gaya Flamboyan dengan Performa Mewah
Layar sentuh pada Honda Amaze 2024 mengikuti gaya yang telah diperkenalkan pada Accord terbaru dan SUV HR-V.
Honda Amaze 2024 diharapkan membawa mesin bensin 1.2 liter, empat silinder yang telah menjadi ciri khas model sebelumnya.
New Honda Amaze harga mulai 100 jutaan.-foto:doksumeksco-
Honda Amaze 2024 tidak akan dilengkapi dengan mesin diesel. Hal ini sejalan dengan keputusan Honda untuk menghentikan produksi mesin diesel di India setelah berlakunya regulasi RDE (Real Driving Emissions) pada April 2023.
Meskipun masih belum jelas apakah opsi mesin diesel akan tersedia untuk Honda Amaze generasi berikutnya, Honda tetap fokus pada inovasi untuk memenuhi kebutuhan konsumen.