SUMEKS.CO – Saat Nokia mengumumkan penggunaan sistem operasi Android pada handphone yang diproduksinya, brand ini perlahan-lahan mendapatkan kembali eksistensinya.
Nokia telah menawarkan kualitas yang tak kalah menarik dibandingkan dengan merek handphone lainnya, berkat performa handal yang dimilikinya sejak dulu.
Walaupun memiliki desain yang sangat sederhana, handphone Nokia terbaru memiliki body yang mengikuti tren era sekarang, dengan bezel layar yang tipis sehingga memberikan bentuk yang ramping dan nyaman untuk digenggam.
Kapasitas baterai dan memori yang digunakan oleh Nokia untuk handphone terbarunya sudah cukup besar untuk menyimpan dokumen, foto, ataupun game.
BACA JUGA:Update! Diskon Akhir Tahun Samsung Galaxy Z Fold 5 dan Z Flip 5, Berikut Periode Promonya
Berikut beberapa rekomendasi handphone Nokia yang masih cocok digunakan di tahun 2024:
Nokia 6.1+
Nokia 6.1+ menggunakan 2 kamera di bagian belakang dan dilengkapi fitur face unlock yang memudahkan pengguna membuka kunci handphone.
Handphone Nokia 6.1+ menggunakan body yang dilapisi material kaca dan logam sebesar 95%, mendukung wireless charging.
Sensor sidik jari yang berada di belakang body digunakan untuk handphone tipe ini, serta chipset Snapdragon 636 dengan kecepatan 1.8 GHz.
BACA JUGA:Lumia Max 5 Smartphone Besutan Nokia Segera Rilis, Tawarkan Performa Gahar dan Teknologi Terkini
Layar berukuran 5.8 inci dengan resolusi 2280x1080 pixel dan RAM sebesar 4GB. Memori penyimpanan 64GB, kamera belakang 16MP, kamera utama 5MP, dan kamera selfie 16MP.
Kapasitas baterai Nokia 6.1+ adalah 3060mAh, menggunakan kabel USB OTG TYPE C. Harga handphone ini adalah Rp. 3.250.000.
Nokia 4.2
Nokia 4.2 menarik perhatian dengan fitur canggih NFC, harga terjangkau, dan desain tipis 8.4mm yang diproduksi dari struktur metal dan dilapisi satin.