LOS ANGLES, SUMEKS.CO - Khalid Abdalla, aktor yang berperan sebagai ‘kekasih’ putri Diana di film The Crown pertaruhkan karirnya bela Palestina.
Khalid Abdalla berbicara bela Palestina saat melintas di karpet merah tayang perdana The Crown sesi 6, Kamis, 7 Desember 2023.
“Mengapa saya berdiri disini? dengan tulisan di tangan saya. Kata-kata ini dekat di hatiku. Karena jika tidak sekarang, kapan lagi?,” ujar Khalid Abdalla dihadapan wartawan.
Khalid Abdalla menunjukkan tulisan ditanganya: “Permanent dan Cease” Fire, dan pada telapak tangannya: “Return The Hostages” dan End The Occupation”.
Khalid Abdalla menceritakan, saat ayahnya di usia 4 tahun, ketika negara Israel baru didirikan.
“Ketika aku lahir di Tepi Barat, jalur Gaza telah diduduki (Israel) selama 13 tahun,” ungkapnya.
Dan sekarang anak-anaknya sudah berusia 6 dan 7 tahun. “Aku tidak bisa membiarkan ini terus berlanjut untuk satu generasi lagi,” cetusnya.
Khalid Abdalla mengaku bertanya pada dirinya sendiri. “Jika aku mati besok, separti banyak orang lainnya begaimana? Aku perlu melakukan sesuatu,” tegasnya.
Diketahui, Khalid Abdalla terkenal usai sukses memerankan miliarder Dodi Al-Fayed di film The Crown season 6 yang akan tayang 14 Desember 2023.
Video pernyataan Khalid Abdalla ini juga diunggah akun @Savoir Flair dan banyak menuai tanggapan netizen, diantaranya:
“Karirnya lepas landas dan dia akan mempertaruhkan semuanya dengan berbicara seperti ini. Sejak sekarang saya akan mengidolakannya dan menonton semua filmnya,” komentar akun @Coco.
“Dia berperan jd Dodi Alfayed malah kaya Dodi beneran, mirip bngt mukanya,” komentar akun @Alwaysyou.