SUMEKS.CO – Siapa yang tidak tau animasi legendaris Avatar yang rilis pada tahun 2005 silam. Film kartun paling terkenal di dunia.
Avatar: The Last Airbender ini dengan cepat menjadi favorit penggemar di seluruh dunia karena memang terdapat berbagai faktor.
Diantaranya karakter-karakter dengan kompleksitas kepribadian yang mendalam, dunia yang kaya dengan lore yang menarik, dan plot cerita yang kompleks.
Netflix akhirnya merilis trailer perdana dari live action yang sudah dinantikan oleh para penggemar Avatar : The Last Airbender.
Dimana sebelumnya layanan streaming terbesar di dunia ini sudah memanjakan penggemar dengan rilisnya foto poster dan tampilan pemainnya.
Dalam trailer yang beredar seolah memberikan gambaran singkat yang memukau serta menampilkan para karakter utama dan latar belakang yang sangat sukses membawa penonton nostalgia.
Cuplikan trailer ini juga menampilkan momen ketika Katara menemukan Aang di gunung es yang kemudian dilanjutkan dengan penampakan Kerajaan Api yang dipimpin oleh Raja Api Ozai.
Dalam beberapa cuplikan trailer tersebut terdapat beberapa momen epik dari serial animasi ini salah satunya saat Aang bersama dengan Katara, Sokka yang menaiki bison serta Appa yang semakin membuat penonton merindukan dan merasakan nostalgia.
Serial "Avatar: the Last Airbender" dikabarkan akan tayang pada 22 Februari 2024 mendatang yang diproduksi secara eksekutif oleh showrunner Albert Kim, bersama dengan Michael Goi, Dan Lin, dan Lindsey Liberatore dari Rideback.
Serial ini tidak akan jauh berbeda dari versi animasinya yang pertama kali rilis dimana akan mengisahkan tentang peperangan yang ditimbulkan oleh negara api yang mencoba untuk menguasai semua elemen.
Tapi disisi lain sebuah ramalan mengatakan bahwa kejayaan dari negara api ini akan dihancurkan oleh seorang Avatar yang memiliki kemampuan dalam mengendalikan empat elemen yang ada.
Ya, benar sekali sosok Avatar tersebut tidak lain adalah Aang yang memiliki kemampuan dalam mengendalikan empat elemen sekaligus, yakni air, udara, tanah, dan juga api.
Mendengar adanya ramalan ini bersama dengan Katara dan Sokka Aang kemudian mulai menjelajahi dunia melakukan perjalanan untuk mengasah kemampuannya.
Menurutnya semakin cepat dirinya menguasai berbagai eleman akan semakin mudah dirinya menghancurkan tirani negara api.
Lantas bagaimanakah keseruan petualangan dan perjalanan Aang bersama dengan kawanannya? Nantikan serial live actionnya hanya di Netflix tahun 2024 mendatang.(*)