Seperti diberitakan, Abuy Zyad dipastikan hanya punya 1 akun di TikTok. Kalau ada yang membuat atas namanya itu dipastikan palsu.
Akun Abuy Zyad atau @mohammed.shurafa punya pengikut sampai 1,4 M, dan saat ini sudah menjadi 1,6 M, terpantau Jumat, 27 Oktober 2023.
Abuy Zyad sempat mengumumkan menerima bantuan Rp10 ribu saja untuk warga Indonesia yang mau menyumbang.
Bantuan bisa dikirimkan di rekening yang dia sematkan di bio akun TikTok-nya.
Uang itu akan dibelikan air bersih yang memang warga Gaza saat ini sangat kesulitan.
“Untuk semua saudara2 saya yg udah infaq tunggu upload dokumentasi bantuan kalian dalam beberapa hari ini, maximum 3 hari”, tulis Abuy Zyad di akun TikToknya.
“Terimakasih banyak semua”, tulisnya lagi.
Seperti diberitakan sebelumnya, muncul akun juga minta sumbangan mengatasnamakan Abuy Zyad.
Netizen langsung tag akun asli warga Palestina pernah lama tinggal di Lampung itu.
Akun terbaru TikTok @shurafam atau “Abuy Zyad” itu hanya memiliki 70,7 K follower, sedangkan akun TikTok asli Abu Zyad atau @mohammed.shurafa punya pengikut sampai 1,4 M.
Akun yang baru ini juga meminta sama, berupa sumbangan air bersih Rp10 ribu.
@Vov: “ini bkn akun bg Abuy zyad yg asli”
@MRT.KNIFE: “ini bukan abuy zayd yang asli”