Jalan Menikung Oknum Sopir Bus Malah Uji Nyali, 32 Penumpang Terpaksa Pulang Naik Bus Bekas Jemaah Haji
SUMEKS.CO, LAHAT – Kecelakaan tunggal terjadi pada ruas Jalan Lintas Lahat-Empat Lawang, Sabtu, 17 Juni 2023 malam.
Persisnya tikungan di wilayah Desa Sugiwaras, Kecamatan Gumay Talang, Lahat.
Yang alami insiden, bus Putra Rafflesia, dengan nopol BD 7633 CZ rute Solo-Bengkulu.
BACA JUGA:Indonesia Open 2023: Bentrok Bersaudara, Jojo atau Ginting yang Kuat Menembus Semifinal?
Masuk ke dalam jurang sedalam 5 meter.
Beruntung, 32 orang penumpangnya semua selamat.
Kapolres Lahat AKBP S Kunto Hartono SIK melalui Kasat Lantas AKP Murryanto SH MH menjelaskan, bus disopiri Mikel Fernandes saat itu melaju dari arah Lahat menuju Empat Lawang.
Ketika melintasi lokasi yang berupa jalan menikung, bus berusaha mendahului kendaraan di depannya.
BACA JUGA:Bus Putra Rafflesia Tujuan Solo Bengkulu Masuk Jurang di Jalan Lintas Lahat, Nasib Penumpang?
Saat itulah, dari arah berlawanan datang kendaraan lain.
Sopir bus gugup, lalu banting setir ke kanan. Bus mengarah ke jurang.
Para penumpang pun berteriak histeris.
“Bus terguling masuk ke dalam jurang sedalam 5 meter,” ujar AKP Muryanto SH MH, Minggu, 18 Juni 2023.