Dihadang Panas, Jarak Hotel ke Masjidil Haram Terjauh 4.300M, Ini 11 Daftar Hotel Kantor Sektor di Makkah

Jumat 26-05-2023,08:14 WIB
Editor : Rahmat

Jarak Hotel ke Masjidil Haram Terjauh 4.300 Meter, Ini 11 Daftar Hotel Kantor Sektor Makkah

SUMEKS.CO- Jemaah Calon Haji (JCH) Indonesia yang berangkat pada gelombang pertama sudah tiba di Madinah sejak 24 Mei 2023. 

Mereka mulai dihadang cuaca panas terik di Makkah dan Madinah. Diprediksi bisa menapai 43 derajat celcius. 

Mereka akan tinggal di Kota Nabi lebih kurang sembilan hari. Setelah itu, secara bertahap mereka diberangkatkan ke Makkah Al Mukarramah mulai 2 Juni 2023.

Dari Embarkasi Palembang, jemaah Calon Haji (JCH) asal OKU Timur sebanyak 352 dan 8 petugas haji hari ini dijawalkan masuk asrama Haji. Dan pada 27 Mei pukul 09.55 WIB besok baru bertolak ke Madinah. 

Petugas Haji yang mendampingi adalah, Irwan Susi Susastro, H Sukamto, Hendarno Misran, Eti Purwati, dan Iza Nur Sayekti.

BACA JUGA:Jemaah Haji Embarkasi Palembang Masuk Asrama 26 Mei Betolak ke Tanah Suci 27 Mei 2023, Ini Jadwalnya

Baru tanggal 28 Mei 2023, pukul 13.30 WIB giliran jemaah Calon Haji asal Prabumulih yang bertolak ke Madimah.

Mereka di dampingi oleh petugas haji: Mukmin, H Ridhuan, Ayu Fadhilah Sidharta, Wira Mas Kusuma Jaya, Dewi Komputeri Guna.

Jadi mereka nanti di Madihan ada waktu sepekan jelang keberangkatan ke Makkah. ''Kita cek sejumlah hotel, utamanya yang akan menjadi kantor sektor. Alhamdulillah, semua sudah siap," terang Subhan Cholid di Makkah, Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi 1444 H/2023 Kamis 25 Mei 2023.

Ikut dalam peninjauan ini, Konsul Haji KJRI Jeddah Nasrullah Jasam, Kadaker Makkah Khalilurrahman, Sekretaris Daker Makkah Tawabuddin, Kasi Akomodasi Makkah Abduh, dan sejumlah tim pendukung.

Dijelaskan Subhan, PPIH Arab Saudi telah menyiapkan 108 hotel di Makkah untuk 203.320 jemaah haji reguler berdasarkan kuota dasar. Jumlah ini masih ada kemungkinan bertambah seiring adanya tambahan kuota sebanyak 8.000 jemaah.

Sebanyak 108 hotel di Makkah itu terbagi dalam 11 sektor dan satu sektor khusus Masjidil Haram. Jarak terdekat dari hotel ke Masjidil Hatam sekitar 850 meter, sedang jarak terjauh sekitar 4.300 meter.

BACA JUGA:JCH Muara Enim Tergabung Dalam Kloter 13 Gelombang II

PPIH Arab Saudi telah siapkan Bus Shalawat untuk mengantar jemaah ke Masjidil Haram, pergi dan pulang. Bus Salawat ini akan beroperasi selama 24 jam.

Kategori :