SUNGAI LILIN, SUMEKS.CO - PT Hindoli Bagikan 1800 paket sembako, untuk puluhan Desa di Musi Banyuasin (Muba) dan Banyuasin.
Proses pembagian sembako dari perusahaan perkebunan kelapa sawit tersebut saat ini masih berlangsung, namun di beberapa kecamatan sudah selesai dilakukan.
Sembako yang dibagikan terdiri dari beras 5 Kg, minyak sayir 1 liter, gula 1 kg dan mie goreng 5 bungkus.
Sembako tersebut dibagikan ke Desa Dawas, Tanjung Dalam kecamatan Keluang.
BACA JUGA:Lebaran 2023, Telkomsel Siaga Berbagi untuk Nyalakan Kebersamaan
Kelurahan Sungai Lilin, Telik Kemang, Srigunung, Sungai Lilin Jaya Kecamatan Sungai Lilin.
Serta beberapa desa yang ada diwilayah Kecamatan dalam Kabupaten Banyuasin.
Presiden direktur (Presdir) PT Hindoli Anton Asmara mengungkapkan pembagian sembako ini merupakan rutinitas yang dilaksanakan setiap momen ramadhan.
"Melalui kegiatan ini berbagi kebahagiaan dibulan ramadhan kepada masyarakat yang membutuhkan," jelasnya.
Anton mengungkapkan sembako tersebut diharapkan dapat membantu masyarakat khususnya dibulan suci ramadhan.
"Kita harap sembako yang diberikan dapat membantu masyarakat yang menerima," jelasnya.
Sementara itu Camat Sungai Lilin Agus Kurniawan Saputra Sip Msi melalui Sekcam Affendi Darojat SH MH mengucapkan terima kasih kepada PT Hindoli atas bantuan sembako.
"Mewakili masyarakat dari beberapa desa kami ucapkan terima kasih kepada pihak Hindoli yang sudah memberikan bantuan sembako," tutupnya. (R*)