IKSPI Kera Sakti Sumatera Selatan, Tak Hanya Jawara Tapi Jadi Juara
BATURAJA, SUMEKS.CO - Pesilat yang tergabung dalam Ikatan Keluarga Silat Putra Indonesis (IKSPI) Kera Sakti Sumatera Selatan diminta bisa berprestasi.
“Target kita Pengda Sumsel mampu untuk menjadi juara umum nasional," kata Dewan Penasihat Pusat IKSPI Kera Sakti, Fahlevi Maizano disela buka bersama pengurus dan pesilat serta advocat OKU raya, Jumat 7 April 2023.
Disebutnya setelah lebaran mereka akan mengirim Pendekar Kera Sakti untuk mengikuti kejuaraan nasional di Madiun Jawa Timur.
Dia berpesan untuk menanamkan jiwa ksatria, Jangan hanya jadi jawara, tapi jadilah kita juara. IKS PI Kera Sakti Sumatera Selatan sebutnya sebutnya sinergi untuk berprestasi.
BACA JUGA:Jangan Cemas, KUR Mandiri 2023 Syaratkan Jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan, Tapi Bukan Kreteria Ini
"Berbagai penjuru kita mencari saudara, bila ada musuh pantang tunduk kepal," tegasnya.
Ada sebanyaj 250 perwakilan Pendekar Kera Sakti hadir. Tujuan kegiatan ini selain konsolidasi juga silaturahmi di bulan suci ramadhan 1444 H, bulan yang penuh berkah dan ampunan.
Ditambahkan, pelatih wajib menguasai baku panduan dari IPSI.
“Harapan agar kita memiliki jurus jurus dari IPSI waktu bertanding," ingatnya. Karena itu perlu kita mengadakan konsolidasi ini, kita berharap berpikir kedepan Perguruan Kera Sakti lebih maju, besar, dan bermanfaat bagi semua orang.
BACA JUGA:Heboh! UAS Bongkar Habis Rencana Besar Ibu Ida Dayak Dibalik Pengobatan Viralnya, Ternyata...
Perguruan Silat IKSPI Kera Sakti ini mempunyai visi dan misi melestarikan beladiri asli bangsa Indonesia dan menjadikan pencak silat menjadi jati diri para generasi muda serta salah satu bekalnya dimasa depan.
Pria yang juga Ketua DPC PDI OKU tersebut mengatakan tidak ada artinya sebuah perkumpulan perguruan Silat yang bagus kalau didalamnya keropos. Perguruan akan hancur oleh kita sendiri.
Ketua Pengda IKSPI Kera Sakti Sumatera Selatan Muslimin mengatakan, kegiatan buka puasa bersama ini, sekaligus silaturahmi antara pengurus dan anggota Perguruan IKS PI Kera Sakti yang berada di wilayah OKU Raya dan Muara Enim.
Untuk jumlah anggota keseluruhan se-sumsel mencapai 60.000 orang anggota. Pada tahun 2022, Perguruan IKS PI Kera Sakti telah mengesahkan sebanyak 1.750 anggota dan untuk di tahun 2023 baru mencapai 650 orang.