SUMEKS.CO - Sejak dirilis tahun 2008, Honda Beat menjadi salah satu motor yang menjadi pilihan utama masyarakat Indonesia.
Dikutip dari laman resmi astra-honda.com, New Honda BeAT 2023 hadir dengan banyak pilihan warna. Yang terbaru ada warna Jazz Silver Black dan Funk Red Black.
Soal dapur pacu, New Honda BeAT 2023 tidak perlu diragukan lagi, mesin generasi baru eSP 110 cc dengan teknologi PGM-FI membuat motor ini irit bahan bakar.
New Honda BeAT 2023 mampu menempuh jarak 60.6 Km untuk satu liter bahan bakar.Selain itu motor ini juga dilengkapi Idling Stop System (ISS) dan ACG Starter.
BACA JUGA:Desain Penuh Gaya, New Honda BeAT 2023 150 CC Jadi Tunggangan Favorit Segala Usia
Tekonologi rangka eSAF New Honda BeAT 2023 membuat motor ini semakin mudah dikendalikan dan lincah dijalanan.
Untuk anda yang mencari motor matic yang lincah, sporty dan irit bahan bakar. Tak ada salahnya menjatuhkan pilihan pada New Honda BeAT 2023.
yang lebih canggih seperti tuas pengunci rem, lampu LED, combined digital panel meter, combi brake sistem, power charger.
Kemudian, New Honda BeAT 2023 hadir dengan desain velg yang lebih sporty dan ban tubeless, bagasi yang luas hingga 12 liter, rangka eSAF serta tangki bensin yang mampu menampung bahan bakar hingga 4.2 liter.
BACA JUGA:Tampang Gagah, Mesin Bertenaga dan Harga Murah, New Honda BeAT 2023 150 cc jadi Incaran Mahasiswa
Untuk varian Deluxe CBS-ISS Honda BeAT akan disematkan warna deluxe green, deluxe dark silver dan deluxe blue. Sedangkan varian CBS memiliki pilhan warna funk red black, jazz silver black, techno blue black, dan hard rock black.
Berikut Spesifikasi mesin New Honda BeAT 2023
Tipe Mesin: 4 – Langkah, SOHC, eSP
Volume Langkah: 109.5cc
Sistem Suplai Bahan Bakar: Injeksi (PGM-FI)