SUMEKS.CO - Lapas Sekayu bekerja sama dengan Persatuan Ahli Teknologi Laboratorium Medik Indonesia (Patelki) Muba dan Tim Pengendali TB Muba menggelar skrining Tuberkulosis (TB) kepada ratusan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Senin 20 Maret 2022.
Kalapas Sekayu, Ronald Heru Praptama mengatakan, kegiatan pemeriksaan kesehatan skrining TB tersebut merupakan deteksi dini penyebaran virus TB. Selain itu, juga dalam rangka ulang tahun Patelki ke-37.
"Pemeriksaan kesehatan ataupun skrining TB yang dilakukan oleh Patelki sangat bermanfaat bagi warga binaan, dan membantu pelayanan kesehatan yang ada di Lapas Sekayu. Sebagai informasi, sebanyak 232 orang warga binaan mengikuti kegiatan pemeriksaan kesehatan kali ini," kata Ronald Heru.
Kalapas Sekayu juga mengucapkan selamat ulang tahun kepada Patelki, dan juga mengucapkan terima kasih atas kegiatan bakti sosial berupa pemeriksaan kesehatan yang digelar di Lapas Sekayu.
BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Lakukan Pendataan Alamat Kantor dan Kepengurusan Partai Politik
"Kami berharap kegiatan yang bermanfaat ini dapat dilanjutkan di tahun-tahun berikutnya," ujar Ronald Heru.
Sementara itu, Edy Sumantri, Ketua DPC Peltaki Muba mengatakan, kegiatan pemeriksaan kesehatan di Lapas Sekayu merupakan rangkaian kegiatan yang bernama Pekan Teknologi Laboratorium Medik (TLM) 2023. Dengan mengusung tema "Bergerak dan Bersinergi Mewujudkan Transformasi Kesehatan".
"Adapun kegiatan pemeriksaan kesehatan yang dilakukan yaitu skrining dan pengambilan sampel dahak, skrining dan tes HIV, pemeriksaan gula darah, asam urat, dan kolesterol," ujar Edy Sumantri.
Ketua DPC Peltaki Muba juga mengucapkan terima kasih kepada Kalapas Sekayu beserta jajaran, atas terselenggaranya kegiatan bakti sosial pemeriksaan kesehatan tersebut.
BACA JUGA:Terbaik dalam Layanan Digital, Kemenkumham Terima Penghargaan dari Kementerian PANRB
"Kami bersyukur, kegiatan pemeriksaan kesehatan kepada warga binaan dan Petugas Lapas Sekayu dapat berlangsung lancar dan aman. Tentunya, kami ucapkan terima kasih kepada bapak Kalapas dan jajaran, semoga kerja sama ini dapat terselenggara kembali di tahun berikutnya," kata Edy Sumantri.