EMPAT LAWANG, SUMEKS.CO – Ganja dalam jumlah banyak, tepatnya 7,1 kg ditemukan di rumah Samaludin (59), mantan kepala desa di Empat Lawang.
Rupanya mantan Kades ini berbisnis daun setan yang dijalankan bersama anaknya, Bobi.
Bisnis ganja dilakukan mantan Kepala Desa Talang Padang, Kecamatan Pasemah Air Keruh (Paiker), Kabupaten Empat Lawang,
Bagaimana tidak, daun setan itu diletakkan di berbagai tempat di dalam rumahnya.
BACA JUGA:Kapolda Sumatera Selatan Musnahkan Barang Bukti 7,53 Kg Sabu-Sabu dan 33 Kg Daun Ganja Kering
BACA JUGA:Kejari Prabumulih Musnahkan BB Narkoba, Sabu Diblender, Ganja Dibakar
Setidaknya itu, terkuak dari penggerebekan yang dilakukan tim gabungan Satresnarkoba Polres Empat Lawang dan Polsek Paiker, Jumat lalu, 10 Maret 2023.
“Ganja berisi tas hitam yang dimasukkan dalam karung, diletakkan di belakang pintu ruang tamu. Bruto 550 gram,” beber Kapolres Empat Lawang AKBP Helda Prayitno MM, melalui Kasat Resnarkoba AKP Rudin, Rabu, 15 Maret 2023.
Kemudian dalam penggeledahan lebih lanjut, dalam kamar tidur depan juga ditemukan 23 paket ganja siap edar dibungkus kertas koran.
BACA JUGA:Kapolda Sumatera Selatan Musnahkan Barang Bukti 7,53 Kg Sabu-Sabu dan 33 Kg Daun Ganja Kering
BACA JUGA:Kejari Prabumulih Musnahkan BB Narkoba, Sabu Diblender, Ganja Dibakar
Ukuran beratnya masing-masing 200 gram.
“Total dari 23 paket ganja itu, bruto 4.460 gram,” tambah Rudin.
Selanjutnya, ditemukan pula 1 paket ganja bruto 850 gram, ember hijau berisi 1 paket ganja bruto 1.305 gram.
“Selain tumpukan daun ganja, kami juga temukan sepucuk senjata api rakitan (senpira) replika revolver dalam tas kecil,” ungkapnya.