BACA JUGA:Angkut Puluhan Siswa SMA, Kapal Sigentar Alam Tabrak Rumah Rakit di Perairan Sungai Musi Palembang
Kepala Bidang (Kabid) SMK Dinas Pendidikan (Disdik) Sumsel, Mondyaboni SE SKom MSi mengatakan kegiatan Fantastic SMANSA 2023 bertujuan menjalin silaturahmi, memupuk jiwa sportivitas anak, menghindari kegiatan negatif.
“Mudah-mudahan semakin banyak prestasi-prestasi anak menjadikan mereka mampu berdaya saing,” ujarnya didampingi Kasi Peserta Didik, Anang Purnomo.
Pada acara kali ini dibuka Wakil Wali Kota Palembang Fitrianti Agustinda. “Beliau berkesempatan hadir dan memang diminta memberikan arahan, sambutan memotivasi anak-anak supaya terus berkarya,” pungkasnya.
BACA JUGA:Angkut Puluhan Siswa SMA, Kapal Sigentar Alam Tabrak Rumah Rakit di Perairan Sungai Musi Palembang
Dia berharap ke depan kegiatan ini juga banyak dilaksanakan di sekolah-sekolah lain di Kabupaten/Kota Sumsel.
“Karena isu yang ada terkait penguatan karakter bully, kekerasan atau pelecehan seksual, intoleransi, kasus-kasus tawuran itu pendekatan kepada anak tidak lagi melalui ceramah, sosialisasi, tetapi semakin padatnya kegiatan-kegiatan yang positif,” jelasnya.
“Mereka semakin aktif berorganisasi OSIS, dan lain sebagainya. Mudah-mudahan kegiatan ini dapat meminimalisir kegiatan tidak penting siswa yang berpotensi mendatangkan konflik,” pungkasnya. (nni)