KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Guna menjaring bibit atlet sepakbola handal, pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) menggelar event mini soccer King Love Turnamen.
Turnamen itu digelar di Lapangan Sepakbola Segitiga Emas Kayuaguang, Rabu 30 November 2022, sore.
Mini soccer tournament itu diikuti 48 tim termasuk dari Kabupaten Ogan Ilir (OI).
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten OKI, Muhammad Refly melalui Kabid Pemuda dan Olahraga, Imam Tohari mengatakan, dengan adanya mini soccer King Love Tournament ini dapat membentuk bibit atlet sepakbola handal.
BACA JUGA:Polres Musi Rawas Bongkar Penimbun BBM Subsidi, 490 liter Solar Diamakan
Apalagi untuk dipersiapkan menyongsong Pekan Olahraga Provinsi pada 2023 mendatang.
"Menjaring bibit-bibit handal Sepakbola ini sangat penting, apalagi Kabupaten OKI banyak potensinya. Hari ini dimulai turnamennya sekaligus pembukaan," ungkap Imam.
Sementara itu, Ketua Pelaksana, M Satria Putra Syuhada mengatakan, turnamen ini memperebutkan Piala King Love Karang Taruna Cinta Raja dibantu asosiasi pelatih seluruh Indonesia.
"Tournamen ini dilaksanakan mulai 28 November hingga 8 Desember 2022. Panitia menyiapakan hadiah tropi medali dan uang pembinaan,” pungkasnya. (*)