PALEMBANG, SUMEKS.CO - Sebanyak 45 peserta dari 17 kabupaten/kota se-Sumsel usia 13-17 tahun mengikuti lomba Azan yang diselenggarakan Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Provinsi Sumsel, di Griya Agung Palembang, Kamis 13 Oktober 2022.
Ketua PKK Sumsel Hj Febrita Lustia Herman Deru melalui Ketua Kelompok Kerja (Pokja) I PKK Provinsi Sumsel, Dr Telly Siwi mengungkapkan, lomba azan remaja se-kabupaten dan kota dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.
"Kegiatan ini perdana kita lakukan dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW," kata Telly saat dibincangi SUMEKS.CO di sela kegiatan lomba.
Lanjut Telly, masing-masing 17 kabupaten dan kota mengirimkan perwakilan pesertanya sebanyak tiga orang. Namun, usai pendaftaran hanya ada 15 kabupaten dan kota yang mengikuti. Karena, Kota Lubuklinggau dan Pagaralam tidak mengirim utusan untuk mengikuti kegiatan ini.
BACA JUGA:Pengaturan Suara Azan, ini Kata HD
"Terakhir pendataan ada dia daerah yang tidak mengirim peserta yakni, Lubuklinggau dan Pagaralam," jelasnya.
Dikatakan Telly, lomba azan remaja tingkat kabupaten dan kota ini perdana kali diselenggarakan PKK Provinsi Sumsel. Biasanya, untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW PKK Sumsel mengadakan pengajian akbar dan kegiatan lainnya.
"Lomba azan ini pertama kali kita laksanakan," timpalnya.
Lebih jauh Telly menuturkan, pemenang lomba adzan mulai dari juara satu sampai harapan akan diberikan hadiah berupa uang pembinaan dan piala. Harapannya, dengan digelarnya kegiatan ini dapat tercipta muadzin yang bisa diikutsertakan ke tingkat nasional.
"Peserta akan mendapatkan uang pembiayaan mulai dari juara umum hingga juara harapan. Dan seluruh peserta juga akan mendapat bingkisan dari PKK Sumsel," tandasnya.