PALEMBANG, SUMEKS.CO - Kota Palembang akan menjadi tuan rumah FIFA U-20 World Cup tahun 2022, saat ini progres persiapan event itu masih tahap koordinasi antara Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel.
"Kota Palembang menjadi salah satu tuan rumah hospitality, jadi ini sedang rapat mengenai persiapan untuk event FIFA mendatang, di sini diminta Wali Kota Palembang untuk memaparkan persiapannya," kata Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Palembang, H Ansori kepada SUMEKS.CO usai rapat FIFA U-20 World Cup tahun 2022, di Ruang Rapat Setda Kantor Wali Kota Palembang, Senin 12 September 2022.
Ansori menjelaskan, progres FIFA U-20 World Cup tahun 2022 masih tahap koordinasi dengan pihak Pemprov Sumsel secara persiapan keseluruhan.
BACA JUGA:Piala Dunia U-20 Bergulir 20 Mei, Stadion Sriwijaya Jakabaring Siap Digunakan
"Kami koordinasi dulu dengan provinsi untuk mencatat apa saja yang dibutuhkan untuk persiapan event FIFA itu," jelasnya.
Lanjut H Ansori, Pemprov Sumsel melalui Dispora Sumsel akan mengkaji terlebih dahulu mengenai kebutuhan untuk keberlangsungan event itu.
"Nanti setelah mereka mencatat apa saja yang perlu disiapkan, maka Pemkot Palembang akan menyiapkannya, setelah koordinasi dengan Dispora Provinsi Sumsel baru akan koordinasi dengan Kementerian Dalam Negeri," ucapnya.
Ansori menyebutkan setelah koordinasi ini akan mengetahui apa yang dibebankan dan dipersiapkan dari Pemkot Palembang.
BACA JUGA:Dispora Support FIFA U-20
"Tentunya setelah matang koordinasi dengan pihak Pemprov Sumsel, barulah Wali Kota Palembang untuk memberi paparan untuk Kementerian Dalam Negeri. Event FIFA U-20 World Cup tahun 2022 akan digelar di Gelora Sriwijaya JSC Palembang. Nanti akan ad rapat lanjutan lagi, tentunya kita harap dapat berjalan dengan lancar," tukasnya.