Popda Sumsel, Palembang Pimpin Klasemen

Jumat 26-08-2022,10:14 WIB
Reporter : Edy Handoko
Editor : Dendi Romi

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Update medali Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XVI Sumsel 2022, kontingen Palembang masih melenggang di puncak klasemen.

Perolehan medali emas sementara telah di-update oleh panitia Popda XVI Sumsel 25 Agustus 2022 malam, hasil sementara, kontingen Palembang masih berada di puncak klasemen. 

Berikut update perolehan medali sementara dari masing-masing kontingen.

Kontingen Palembang 45 emas, 26 perak, 8 perunggu, dengan total 79 medali. Musi Banyuasin (Muba) 15 emas, 18 perak, 20 perunggu, total 53 medali. Musi Rawas 8 emas, 7 perak, 10 perunggu, total 25 medali. Lubuklinggau 8 emas, 6 perak, 8 perunggu, total 22 medali. Ogan Komering Ulu Timur (OKUT) 7 emas, 7 perak, 11 perunggu, total 25 medali.

BACA JUGA:Pesilat Muba Raih Dua Emas Perdana Popda XVI Sumsel

Kemudian, kontingen PALI  3 emas, 4 perak, 5 perunggu, total 12 medali. Empat Lawang 2 emas, 3 perak, 3 perunggu, total 8 medali. Ogan Komering Ulu (OKU), 2 emas, 3 perak, 7 perunggu, total 12 medali. Muratara 0 emas, 3 perak, 5 perunggu, total 8 medali. Lahat 2 emas, 8 perak, 8 perunggu, total 18 medali. Prabumulih 2 emas, 3 perak, 4 perunggu, total 9 medali.

Lalu, Banyuasin 1 emas, 4 perak, 8 perunggu, total 13 medali. Pagaralam 1 emas, 2 perak, 7 perunggu, total 10 medali. Muara Enim 2 emas, 4 perak, 14 perunggu, total 20 medali. Ogan Ilir (OI) 0 emas, 1 perak, 3 perunggu, total 4 medali. Ogan Komering Ilir (OKI) 2 emas, 3 perak, 4 perunggu, total 9 medali. Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS) 2 emas, 0 perak, 1 perunggu, total 3 medali.

Total medali sementara yang telah diperoleh masing-masing kontingen yakni, 102 emas, 102 perak, dan 126 perunggu. Dengan jumlah keseluruhan yang telah diperoleh dari hasil pertandingan pada 25 Agustus 2022 sebanyak 330 medali. 

Kategori :