Hasil BRI Liga 1, Persija Pesta gol ke Gawang Rans Nusantrara

Sabtu 20-08-2022,23:54 WIB
Editor : Mahmud

SUMEKS.CO, Pertandingan antara Rans Nusantara FC dan Persija Jakarta, Minggu (20/8/2022) menjadi penutup pekan kelima BRI Liga 1. Ya, Bertanding di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Persija sukses mengalahkan tuan rumah, Rans Nusantara FC dengan skor mencolok 3-0.

Gol-gol indah ini bak membuat Persija pesta gol. Dan poin ini dicetak oleh Hanno Behrens (13') dan Abdulla Yusuf Helal (38' serta 41'). Poin ini telah membawa Persija naik ke peringkat tujuh klasemen sementara Liga 1 2022-2023 dengan raihan delapan poin. Persija masih terpaut lima poin dari pemuncak klasemen sementara, Madura United.

BACA JUGA:Menang dari Arema FC, PSM Makassar Melesat ke Peringkat Dua Klasemen Sementara

Sedangkan kekalahan dari Persija membuat Rans Nusantara FC belum mampu lepas dari zona degradasi. Wander Luiz dan kolega berada di ranking 17 dengan koleksi dua poin.

Ya , pertandiangan babak pertama Persija Jakarta tampil percaya diri di markas Rans Nusantara FC. Skuad asuhan Thomas Doll mendominasi jalannya pertandingan babak pertama.

Hal itu tampak dalam persentase penguasaan bola tim Macan Kemayoran yang mencapai 65 persen pada babak pertama. Persija langsung menekan lini pertahanan Rans Nusantara FC pada awal babak pertama.

Bek tengah Persija, Hansamu Yama memiliki dua peluang bagus untuk mencetak gol. Sayang bolanya masih melambung dan bisa digagalkan Hilman Syah.

BACA JUGA:Milik SMA Kumbang, dan Maitreywira pun Luar Biasa

Akhirnya, Persija membuka keran gol dalam pertandingan ini melalui aksi pemain asal Jerman, Hanno Behrens pada menit ke-13.

Gol Hanno Behrens bermula dari aksi Abdulla Yusuf Helal di sisi kanan penyerangan Persija. Dia melepaskan umpan apik yang masih bisa dihalau pemain Rans Nusantara FC.

Sial bagi Rans Nusantara FC karena sapuan itu justru jatuh ke kaki Hanno Behrens yang berdiri bebas di depan gawang.


Klasemen sementara pekan kelima--

Pemain bernomor punggung 10 itupun dengan mudah melesakkan bola ke gawang Hilman Syah. Persija unggul 1-0. Rans Nusantara FC sempat merespons gol Persija lewat dua peluang beruntun yang dikreasikan Makan Konate dan OK John.

Jika upaya Makan Konate masih diblok bek Persija, sepakan OK John dapat diamankan kiper Andritany Ardhiyasa. Setelah itu, tim berjulukan Macan Kemayoran kembali menekan. Kerja sama trio pemain asing Persija, Hanno Behrens, Abdulla Yusuf Helal, dan Michael Krmencik semakin padu.

Ketiganya silih berganti mengancam gawang Rans Nusantara FC. Hingga pada menit ke-38, Helal berhasil mencatatkan namanya di papan skor. Sekalipun penaltinya gagal, bola muntah yang kembali padanya mampu dikonversikan menjadi gol. Persija unggul 2-0.

Kategori :