Polres Musi Rawas Kurban 14 Sapi dan 7 Kambing

Minggu 10-07-2022,18:43 WIB
Reporter : Kholid
Editor : Rahmat

SUMEKS.CO, MUSI RAWAS - Tradisi memotong hewan keluarga besar Polres Musi Rawas terus dilakukan.  Idul Adha 1443 Hijriah tahun 2022 ini,  Polres Musi Rawas melaksanakan kurban 14 ekor sapi dan 7 ekor kambing.

  Pelaksanaan kurban di Mapolres Musi Rawas, (10/7) mulai pukul 09.00 WIB. Dihadiri langsung Kapolres Musi Rawas, AKBP Achmad Gusti Hartono didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Mura, Ny Irene Gusti Hartono.   Kemudian hadir pula Kabag Ops Kompol Polin E.A Pakpahan, Kasat Reskrim AKP Dedi Rahmat Hidayat, Kasat Narkoba AKP Herman Junaidi,  Kasat Lantas AKP Budi Harto, Kasat Intelkam, AKP Amirudin, serta para personel Polres Musi Rawas.   "Syukur, Alhamdulillah idul Adha tahun ini, Polres Musi Rawas masih melaksanakan kurban," kata Kapolres Musi Rawas, AKBP Achmad Gusti Hartono SIK, Minggu (10/7).   BACA JUGA:Tolak Beri Uang, Sopir Truk Dibacok di Simpang Macan Lindungan   Daging kurban kemudian disalurkan kepada keluarga besar polres Musi Rawas, para warga di sekitar Polres, dan juga masyarakat kurang mampu.    "Sekitar 600 kupon telah dibagikan kepada yang berhak menerima," tambahnya.    Dia berharap kegiatan kurban Polres Mura menjadi ladang pahala, dan juga menjadi berkah pada momen Hari Raya Kurban Idul Adha 1443 H.  "Selamat selamat hari raya Idul Adha. Semoga dengan berkurban, semoga kita bisa menjadi pribadi yang lebih baik dari hari-hari sebelumnya, dengan meneladani ketaatan, dan kesabaran pada pengorbanan Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail juga pada kasih sayang Rasullullah Nabi Muhammad SAW kepada ummatnya," tutupnya.(cj17)
Tags : #polres musi rawas #kurban
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini