SETELAH mengaransemen single Zapin Bujang Berejo yang sempat wara wiri di PalTV kini Mash kembali dipercaya menukangi single berbahasa Palembang berjudul Beguyur Bedulur Dua duanya karya songwriter pendatang baru Kota Palembang P Mulya yang digarap berkonsep pop Melayu Sama sama Zapin sih tapi maunya Bang P Mulya sama manajer penyanyinya itu lagu Beguyur Bedulur memang buat latar tari kreasi Melayu ujar Mash Mash mengaku sangat bersyukur berkesempatan mengerjakan project lagu yang berkosep Melayu tradisional Setelah sebelumnya mengerjakan beberapa album nasyid Senandung Hikmah Mash kemudian banyak dipercaya grup dan solois religi Sumsel untuk mengaransemen musik mereka Single Beguyur Bedulur sendiri sebetulnya diproduksi akhir 2021 dan akan tayang perdana di YouTube awal Februari 2022 Dilantunkan oleh Daffa Alif yang memiliki warna vokal Arabic tembang Beguyur Bedulur menjadi sangat kental nuansa Melayunya Daffa Alif yang baru kelas 10 di salah satu Madrasah Aliyah Negeri di Palembang ini diyakini akan mewakili generasi muda yang memiliki semangat dalam kebaikan dan selalu mengedepankan persaudaraan Jadi beguyur itu kan kalo wong Palembang memaknai santai tapi tujuan tercapai nah makna bedulur kan bersaudara pokoknya persaudaraan itu segala galanya ungkap P Mulya sang penulis lagu ril dom
Sukses Garap Zapin Bujang Berejo, Mash Siapkan Beguyur Bedulur
Rabu 26-01-2022,08:10 WIB
Editor : Dendi Romi
Kategori :