1.600 Mahasiswa UIN Raden Fatah Tunggu Hasil Mediasi Rektorat

Sabtu 12-02-2022,20:53 WIB
Editor : Edward Desmamora

SUMEKS CO PALEMBANG Sebanyak 1 600 mahasiswa Universitas Islam Negeri UIN Raden Fatah Palembang masih menunggu kepastian dari pihak rektorat terkait penyelesaian bantuan Uang Kuliah Tunggal UKT yang sempat terkendala Sebelumnya ribuan mahasiswa telah melakukan pengajuan google form ulang untuk pendataan sesuai dengan data yang telah di SK kan oleh rektorat pada 17 Januari 2022 lalu Baca juga UKT Dipangkas DPRD Sumsel Segera Panggil Rektorat UIN Ketua HMI UIN Raden Fatah Palembang Lovi Andiko mengatakan mahasiswa sudah menghadap ke DPRD pada Jumat kemarin untuk meminta bantuan menyelesaikan perkara yang sedang dihadapi bersama pihak rektorat Pihak DPRD sendiri telah mengirimkan surat ke rektorat untuk mengajak diskusi penyelesaian masalah tersebut Rencananya Senin besok kami akan ditemukan dengan pihak rektorat dan bank yang bersangkutan dengan UKT yang saat ini sedang mengalami masalah katanya saat dihubungi via telepon Sabtu 12 2 malam Dia menjelaskan semenjak diberikan waktu untuk melakukan pendataan ulang mahasiswa yang menerima bantuan UKT hingga saat ini setidaknya sudah ada 1 600 mahasiswa yang telah terdata di google form Sebelumnya lanjut Lovi ada 1 400 namun ada penambahan mahasiswa yang baru mengetahui kabar tersebut sehingga baru melakukan pendataan ulang di google form Kemarin juga masih banyak yang belum mengetahui batas ketentuan untuk pendataan ulang di google form terangnya Saat ini pendataan ulang di google form sudah ditutup Hal ini karena ingin menyelesaikan terlebih dahulu data yang sudah masuk terlebih dulu Masih banyak yang ingin melakukan pendataan tapi kami tutup katanya Dia menambahkan mahasiswa yang telah terdaftar di google form masih menunggu kepastian dari pihak rektorat Karena sebelumnya banyak mahasiswa yang ingin mengajukan pembayaran UKT di bank yang bekerja sama dengan UIN Raden Fatah semuanya mengalami sistem eror secara bersamaan Laporan mahasiswa dari tiga bank yaitu Bank Sumsel Babel BNI BRI semuanya mengalami sistem eror secara bersamaan saat kami ingin membayar UKT bebernya Untuk itu pihaknya berharap agar permasalahan ini cepat terselesaikan dan dapat di mediasi secara terbuka dan transparan saat ditemukan bersama di DPRD nanti Harapan kami ada kepastian dan kejelasan tutupnya edy

Tags :
Kategori :

Terkait