SUMEKS CO Polisi saat ini masih menyelidiki penyebab kematian dari M Eko Prayitno 36 warga Dusun III RT 9 Kecamatan Kayuagung Kabupaten Ogan Komering Ilir yang ditemukan mengapung di Sungai Ogan Desa Santapan Timur Kecamatan Kandis Kabupaten Ogan Ilir Sabtu 19 2 petang Masih dalam penyelidikan kita masih butuh data ungkap Kapolsek Rantau Alai AKP Sondi Fraguna kepada SUMEKS CO Minggu 20 2 Mayat Pria yang Ditemukan Mengapung di Sungai Ogan Ternyata Warga OKI Pasalnya saat ditemukan mayat M Eko Prayitno mengalami luka robek pada bagian dahi yang diperkirakan panjang 5 Cm dan lebar 0 5 Cm Saat ini lanjut Sondi jenazahnya sudah dijemput keluarga sekitar pukul 02 30 WIB dini hari tadi dari RSUD Ogan Ilir Sebagaimana diberitakan sebelumnya warga Desa Santapan Timur Kecamatan Kandis dihebohkan penemuan mayat pria oleh warga yang pulang dari pemakaman sekitar pukul 17 30 WIB sore kemarin Kemudian oleh anggota Polsek Rantau Alai jenazah tersebut dievakuasi dan dibawa ke RSUD Ogan Ilir untuk diidentifikasi dan visum Identifikasi ini dilakukan oleh Tim INAFIS Sat Reskrim Polres Ogan Ilir menggunakan alat IPS INAFIS Sat Reskrim ety
Polisi Selidiki Penyebab Kematian Eko Prayitno, Pria yang Ditemukan Mengapung di Sungai Ogan
Minggu 20-02-2022,13:24 WIB
Editor : Admin 01
Kategori :