SUMEKS CO JAKARTA Indonesia hanya mengirim 31 cabang olahraga cabor yang akan berlaga di SEA Games Vietnam Kemenpora resmi hanya memberangkatkan 31 cabang olahraga cabor untuk ajang pesta olahraga dua tahunan negara negara Asia Tenggara itu yang berlangsung pada 12 23 Mei 2022 Sebelumnya beberapa cabor yang tidak diberangkatkan sempat protes Ketua Tim Peningkatan Prestasi Olahraga Nasional PPON Kementerian Pemuda dan Olahraga Kemenpora Asmawi menjelaskan keputusan tersebut merupakan hasil review dari tim yang terdiri atas para akademisi praktisi olahraga Komite Olahraga Nasional Indonesia KONI dan Komite Olimpiade Indonesia KOI Tim penilai melakukan wawancara dengan pelatih manajer dan pengurus cabang olahraga serta melihat rekam jejak prestasi cabang olahraga tersebut di ajang ajang terakhir yang diikuti Baik single maupun multievent Review itu tidak hanya wawancara dengan cabor tetapi kami juga mempunyai data dan track record bebernya kemarin Selain itu Asmawi mengatakan pemerintah telah menetapkan Olimpiade sebagai sasaran utama dalam Desain Besar Olahraga Nasional DBON Sedangkan SEA Games hanya sasaran antara menuju Asian Games dan Olimpiade Sehingga kategori pertama adalah 13 cabor Tentu yang nantinya mempunyai kans untuk meraih medali emas perak dan perunggu ujarnya Ke 13 cabor prioritas itu adalah angkat besi atletik balap sepeda bulutangkis dayung kano kayak perahu naga karate menembak panahan pencak silat renang senam taekwondo dan wushu Satu yang masuk DBON tapi tidak dipertandingkan di SEA Games adalah panjat tebing Selain itu kriteria kedua adalah cabor yang tidak masuk DBON tetapi dinilai memiliki potensi meraih medali Yaitu ada 18 cabor Terdiri atas tinju voli indoor voli pantai boling catur jujitsu judo tenis triatlon sepak takraw kickboxing sepak bola e sport anggar basket gulat selam vovinam dan golf Ada potensi emas dan perak jadi kita berangkatkan ucapnya Terkait adanya rencana keberangkatan mandiri dari beberapa cabor yang tidak diberangkatkan pemerintah Asmawi menyebut pemerintah hanya memberangkatkan 31 cabang olahraga yang sudah ditetapkan dengan total 738 orang kontingen Dengan perincian 476 atlet 207 ofisial dan 55 tenaga pendukung Jadi sudah diputuskan yang mandiri ini tidak diberangkatkan ucapnya Salah seorang atlet yang diproyeksikan untuk Olimpiade 2024 adalah Rifda Irfanaluthfi Pesenam artistik itu menuturkan untuk mengikuti Olimpiade masih ada semangat yang menggebu gebu Atlet senam dari Indonesia belum ada yang tembus Saya berharap bisa menjadi yang pertama bisa tembus tuturnya kepada Jawa Pos jawapos com dom nbsp
Indonesia Hanya Berangkatkan 31 Cabor SEA Games Vietnam
Sabtu 09-04-2022,10:56 WIB
Editor : Dendi Romi
Kategori :