Geely EX2 Resmi Masuk Indonesia: Dimensi Kompak, Jarak Tempuh 395 Km, Ini Spesifikasinya
Geely EX2 langsung mendapat sambutan positif di Indonesia. Bahkan, sebelum pengumuman harga resmi.--
SUMEKS.CO - Pasar kendaraan listrik Indonesia semakin bergairah dengan kehadiran Geely EX2.
Hatchback listrik Geely EX2 ini menawarkan desain modern, kabin nyaman, serta baterai 40,8 kWh yang sanggup menempuh perjalanan jauh tanpa khawatir kehabisan daya.
Geely EX2 langsung mendapat sambutan positif di Indonesia. Bahkan, sebelum pengumuman harga resmi.
Kendaraan listrik Geely EX2 sudah terpesan ribuan unit. Meski harga resminya baru diumumkan, namun keran pemesanan Geely EX2 sudah dibuka sejak November tahun lalu.
BACA JUGA:3 Mobil Listrik Murah di Harga 200 Jutaan, Simak Geely EX2 Harga Pre-Book-nya Berapa?
BACA JUGA:Geely Siap Masuk Pasar Mobil Listrik Amerika Serikat? Ini Model Dibawa ke Pasar Indonesia
Pada periode pre-order Geely EX2 tersebut, kendaraan sudah terpesan 1.500 unit melalui skema pre-book.
Geely EX2 merupakan mobil listrik buatan China terlaris tahun lalu. Kendaraan ramah lingkungan itu sangat diminati konsumen di kawasan perkotaan. Karuan saja, dimensinya yang mungil membuatnya asik diajak selap-selip di jalanan ramai.
Sebagai hatchback listrik, Geely EX2 punya dimensi panjang 4.135 mm, lebar 1.805 mm, tinggi 1.580 mm dan jarak sumbu roda 2.650 mm. Kendaraan tersebut punya konfigurasi lima penumpang dengan platform cage body yang tangguh.

Geely EX2 langsung mendapat sambutan positif di Indonesia. Bahkan, sebelum pengumuman harga resmi.--
EX2 juga diklaim memiliki efisiensi pemanfaatan ruang hingga 85%, dengan tambahan front trunk 70 liter dan banyak kompartemen penyimpanan lain.
Kabinnya mengusung konsep Wraparound Comfort Cabin yang hangat, dihiasi Urban Starlight Ambient Lighting 256 warna dan layar sentral HD 14,6 inci berbasis Flyme Auto.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:



