Banner Pemprov
Pemkot Baru

2 Maling Satroni Kosan Mahasiswa di Indralaya Ogan Ilir, Motor Honda Beat Berhasil Dibawa Kabur

2 Maling Satroni Kosan Mahasiswa di Indralaya Ogan Ilir, Motor Honda Beat Berhasil Dibawa Kabur

Dua orang laki-laki tampak melakukan pencurian kosan mahasiswa di samping RS Ar-Royyan Indralaya. --

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Aksi pencurian sepeda motor, kembali terjadi di wilayah hukum Polres Ogan Ilir.

Kali ini, aksi pencurian sepeda motor terjadi di kos-kosan yang berada di Kelurahan Timbangan, Kecamatan Indralaya Utara, Kabupaten Ogan Ilir

Pencurian itu terjadi pada Minggu, 18 Januari 2026, sekitar pukul 06.00 WIB di kosan mahasiswa dekat RS Ar-Royyan Indralaya

Detik-detik pencurian sepeda motor tersebut, terekam jelas melalui CCTV milik kosan mahasiswa itu. 

BACA JUGA:Para Pelaku Curanmor di Palembang Beraksi Incar Kosan Mahasiswa, 2 Unit Motor Berhasil Dibawa Kabur

BACA JUGA:Gegara Pinjam Sepeda Motor, IRT di Palembang Jadi Korban KDRT, Turut Dianiaya Adik Ipar

Video aksi pencurian sepeda motor itu pun, beredar luas di media sosial Facebook, hingga menarik perhatian warganet. 

Berdasarkan rekaman CCTV, dua orang laki-laki menggunakan sepeda motor Honda Beat tampak leluasa melancarkan aksinya. 

Salah seorang pelaku bertugas menjaga situasi diluar pagar kosan, sedangkan pelaku lainnya masuk ke pagar kosan. 

Tak butuh waktu lama, laki-laki tersebut berhasil membawa sepeda motor Honda Beat milik mahasiswa penghuni kosan. 

BACA JUGA:Sepeda Motor Warga Marpen Ogan Ilir Ludes Terbakar, Usai Kena Percikan Api Petasan Saat Rayakan Tahun Baru

BACA JUGA:Niat Ibadah Umroh Ubah Data Paspor Datangi PN Palembang, Sepeda Motor IRT Raib Dibawa Kabur Pelaku Curanmor

Kasus pencurian sepeda motor di kosan ini, telah dilaporkan korbannya ke SPKT Polres Ogan Ilir usai kejadian. 

Kasat Reskrim Polres Ogan Ilir, AKP Mukhlis, melalui Kanit Pidum, IPDA Ettah Juliansyah, membenarkan adanya laporan korban. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait