Infinix Hot 50: HP Harga Sejutaan Hadirkan Kemampuan Gaming dan Layar 120Hz
Infinix Hot 50, adalah ponsel yang menghadirkan kemampuan gaming dan layar dengan refresh rate 120Hz. --sumeks.co
SUMEKS.CO - Infinix Hot 50, adalah ponsel yang menghadirkan kemampuan gaming dan layar dengan refresh rate 120Hz.
Ponsel ini ditenagai chipset MediaTek Helio G100, yang menghasilkan performa gaming luar biasa untuk perangkat dengan harga sejutaan.
Game seperti Mobile Legends: Bang Bang dapat dimainkan tanpa kendala, bahkan saat menjalankan Genshin Impact performanya tetap stabil.
Kemampuan gaming HP Infinix Hot 50 didukung penyimpanan internal lebih lega 256GB dan RAM 6GB.
BACA JUGA:Infinix Note 50 Turun Harga, Kini Jadi Pilihan Utama Para Gamer di Kelas Rp2 Jutaan
BACA JUGA:Infinix Zero Flip Hadirkan Tampilan Desain Ramping dengan Layar Premium
Untuk tampilan Infinix Hot 50 mengusung desain ramping dengan ketebalan 7,7 mm. Bagian belakang hadir dengan finishing mengkilap berwarna Titanium Grey.
Walaupun bodi ponsel ini terbuat dari plastik, build quality-nya tetap solid. Sementara frame yang diberi efek metalik dengan garis-garis halus memberikan kesan premium.
HP Infinix Hot 50 dilengkapi layar IPS 6,78 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 120Hz dan tingkat kecerahan hingga 800 nits.
Infinix Hot 50 dilengkapi kamera utama 50MP yang sudah mendukung perekaman video hingga resolusi 1440p 30fps.
BACA JUGA:HP Infinix 2025 Terbaik, Spek Tinggi dengan Harga yang Affordable
BACA JUGA:Infinix HOT 60 Pro: Tipis, Tangguh dan Tahan Banting hingga 1,5 Meter
HP ini hadir dalam dua opsi, RAM 8GB/128GB dan RAM 6GB/256GB, dan keduanya sudah dibekali teknologi UFS sehingga proses loading dan transfer data jauh lebih cepat dibandingkan eMMC.
Spesifikasi Infinix Hot 50
Layar: IPS 6,78 inci, FHD+ (1080 x 2460), 120Hz
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber:





