Xiaomi Pad 6 Live Tablet Flagship yang Cocok Untuk Belajar, Desain Grafis Hingga Gaming, Cek Spesifikasinya!

Xiaomi Pad 6 Live Tablet Flagship yang Cocok Untuk Belajar, Desain Grafis Hingga Gaming, Cek Spesifikasinya!

Xiaomi Pad 6 Live yang cocok untuk belajar, gaming hingga editing--

SUMEKS.CO - Xiaomi Pad 6 Live ialah tablet flagship yang cocok untuk belajar, editing desain grafis hingga gaming.

Xiaomi Pad 6 Live menguusng layar berukuran 11 inci dengan resolusi WQHD+ (2880 x 1800 piksel) memberikan tampilan yang sangat tajam dan detail.

Layar Xiaomi Pad 6 Live memiliki refresh rate hingga 144Hz, yang membuat animasi dan pergerakan di layar terlihat sangat halus.

Tingkat kecerahan layar Xiaomi Pad 6 Live mencapai 550 nits dan rasio kontras 1400:1, memastikan layar tetap jelas dan terang bahkan di bawah sinar matahari langsung.

BACA JUGA: 5 Smartphone Infinix Terbaik pada Tahun 2024, Tampilan Stylish dan Harga Terjangkau

BACA JUGA:Tablet Vivo Pad 3 Pro, Ditenagai Chipset MediaTek Dimensity 9300

Layar ini mendukung HDR10 dan Dolby Vision, yang meningkatkan kualitas gambar dengan kontras dan warna yang lebih hidup dan realistis.

Xiaomi Pad 6 Live memiliki perlindungan mata berupa sertifikasi Cahaya Biru Rendah dari TÜV Rheinland membantu mengurangi ketegangan mata saat penggunaan dalam waktu lama.

Xiaomi Pad 6 Live mendukung lebih dari 1 miliar warna dan gamut warna DCI-P3, yang membuat tampilan warna lebih akurat dan kaya.

BACA JUGA:Tablet Canggih Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Mengusung Kapasitas Baterai Tahan Lama dengan Layar Berkualitas

BACA JUGA: 5 Tablet yang Miliki Layar Imersif dan Performa Tangguh, Cocok untuk Gamers!

Xiaomi Pad 6 Live dilengkapi dengan Corning Gorilla Glass 3 yang memberikan perlindungan ekstra terhadap goresan dan benturan.

Prosesor Xiaomi Pad 6 Live menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 870 yang dikenal dengan performanya yang kuat dan efisien.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: