HEBOH! Warga Curup Selatan Bengkulu Ditemukan Benda Mirip Mortir, Bekas Perang Dunia Ke-II?
Petugas mengecek kebenaran penemuan benda yg mirip mortir.--
HEBOH! Warga Curup Selatan Bengkulu Ditemukan Benda Mirip Mortir, Bekas Perang Dunia Ke-II?
SUMEKS.CO,- Heboh! Penemuan sebuah mortir diduga bekas perang dunia ke II membuat geger warga Desa Lubuk Ubar Kecamatan Curup Selatan provinsi Bengkulu pada Minggu 28 Mei 2023 kemarin.
Penemuan benda berbahaya mortir yang diduga masih aktif tersebut, di ditemukan Santosi seorang pengepul barang bekas yang didapat dari seorang pemulung.
Dari informasi yang dihimpun, Senin 29 Mei 2023 Santosi mengatakan benda besi mirip mortir tersebut didapatnya dari seseorang bernama Junaidi.
Dikatakan Santosi, Junaidi adalah seorang pemulung yang mencari barang bekas yakn menemukan mortir tersebut dari tempat sampah.
"Junaidi adalah seorang pemulung yang mencari barang bekas di tempat sampah di wilayah Desa Daspetah Kecamatan Ujan Mas Kepahiang," ungkap Santosi.
Atas temuan tersebut, lantas Santosi langsung memberitahukan kepada anggota keluarganya yang kebetulan berprofesi sebagai anggota TNI.
Setelah dilaporkan, lanjut Santosi datanglah anggota Babinsa bernama Pelda Sony dan anggota Bhabinkamtibmas bernama Bripka Agus Mengku.
BACA JUGA:Marinir Evaluasi Latihan Rutin Paska Insiden Mortir Nyasar di Lekok
Karena tidak ingin terjadi sesuatu yang tidak diinginkan, kedua anggota TNI dan Polri tersebut langsung mengamankan benda mirip mortir tersebut.
Terpisah, Kapolres Rejang Lebong AKBP Juda T Tampubolon melalui Kasi Humas Iptu S Simanjuntak membenarkan adanya temuan benda diduga mirip mortir.
Diterangkan Kasi Humas Polres Rejang Lebong, saat dilakukan penelurusan lebih lanjut oleh Babinsa benda tersebut diduga sebuah mortir 80 bekas Perang Dunia ke II.
"Menurut Babinsa bahwa benda tersebut merupakan mortir 80 diduga bekas perang dunia ke II," tuturnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: